BONTANG - Voli putri Papua memastikan dirinya sebagai jawara voli di PON XVII. Setelah di final kemarin membuyarkan target voli putri Jawa Barat (Jabar) dengan skor 21-25, 25-23, 26-24, 21-25 dan 14-16 (2-3). Dengan kemenangan tersebut, seluruh pemain, ofisial, dan manajer voli Papua berhamburan ke lapangan, merayakan kemenangan kali pertama di final pada cabang olahraga (cabor) voli, selama keikutsertaan Papua di PON selama ini.
“Kami meraih emas di voli dan ini merupakan kerja keras semua pemain,” kata manajer voli Papua Paulus Waterpaw usai pertandingan.
Tak ayal, seluruh pemain Papua tak dapat menahan kegembiraannya. Mereka menangis bahagia atas prestasi tersebut. “Kami tak bisa menahan air mata. Mereka (tim voli putri Papua, Red.)sangat senang, bahagia atas medali emas yang diraih di cabor voli ini. Ini merupakan sejarah buat Papua. Sejak ikut PON untuk voli, baru kali ini meraih emas. Semuanya ikut senang,” kata Paulus Waterpaw berulang-ulang sambil menyalami satu per satu atletnya.
Pertandingan itu sendiri cukup menarik. Kedua tim sama-sama menampilkan permainan terbuka dan menyerang. Kurang-lebih 4 ribu penonton yang kemarin memadati GOR Taman Bontang Lestari dibuat berdecak kagum. Pada game pertama Papua langsung memimpin dengan nilai 21-25. Namun, pada game kedua, giliran Jabar yang menurunkan atletnya Intan Euis dan lainnya berhasil unggul dengan 25-23. Pada game ketiga, lagi-lagi Jabar unggul dengan poin 26-24, lalu game keempat Papua sukses dengan 21-25. Sedangkan pada babak penentu yaitu game kelima, kedua tim sama-sama mengejar poin hingga memasuki poin 14-14. Papua lebih beruntung karena menutup pertandingan dengan skor 14-16.
Dengan begitu, Papua berhak atas medali emas, Jabar perak, dan DKI perunggu.
Sementara itu, pada voli putra yang mempertemukan Jatim dan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar